Rapat Pleno Rutin Mingguan KPU Kabupaten Pringsewu untuk Optimalisasi Pelaksanaan Tugas dan Fungsi
Tabik Puuun #TemanPemilih,
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pringsewu melaksanakan Rapat Pleno Rutin Mingguan pada Selasa, 20 Januari 2026, bertempat di lingkungan Sekretariat KPU Kabupaten Pringsewu. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Pringsewu dan diikuti oleh seluruh Anggota KPU Kabupaten Pringsewu serta para Kepala Subbagian (Kasubbag) di lingkungan Sekretariat KPU Kabupaten Pringsewu.
Rapat pleno rutin mingguan merupakan agenda kelembagaan yang bertujuan untuk menjaga kesinambungan koordinasi, komunikasi, dan konsolidasi internal dalam rangka mengoptimalkan pelaksanaan tugas dan fungsi KPU Kabupaten Pringsewu. Melalui forum ini, pimpinan dan jajaran sekretariat secara bersama-sama melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan yang telah berjalan, sekaligus membahas rencana kerja dan tindak lanjut program ke depan.
Ketua KPU Kabupaten Pringsewu dalam arahannya menekankan pentingnya sinergi antara unsur pimpinan dan sekretariat guna mewujudkan kinerja organisasi yang efektif, akuntabel, dan profesional. Selain itu, rapat ini juga menjadi sarana untuk menyamakan persepsi, memperkuat komitmen bersama, serta memastikan seluruh pelaksanaan tugas berjalan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Dengan dilaksanakannya rapat pleno rutin mingguan secara konsisten, KPU Kabupaten Pringsewu berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas tata kelola kelembagaan, memperkuat koordinasi internal, serta mendukung tercapainya penyelenggaraan pemilu yang berintegritas dan berkualitas. Kegiatan ini diharapkan mampu menjadi pondasi yang kuat dalam menjaga profesionalisme dan soliditas seluruh jajaran KPU Kabupaten Pringsewu.
@kpu_ri @kpu_lampung
#KPUMelayani
#KPUPringsewu
#ASNBerAKHLAK