Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja secara serentak Tahun 2026
Tabik Puuun #TemanPemilih,
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung menyelenggarakan kegiatan Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja secara serentak Tahun 2026 sebagai wujud komitmen bersama dalam mewujudkan tata kelola kelembagaan yang berintegritas, profesional, dan akuntabel. Kegiatan ini diikuti oleh Ketua, Anggota KPU Provinsi Lampung, pejabat struktural, serta seluruh jajaran sekretariat sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Penandatanganan Pakta Integritas merupakan pernyataan sikap dan komitmen moral seluruh unsur pimpinan dan aparatur KPU Provinsi Lampung untuk senantiasa menjunjung tinggi nilai kejujuran, tanggung jawab, transparansi, serta kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan dalam setiap pelaksanaan tugas dan kewenangan. Sementara itu, Perjanjian Kinerja Tahun 2026 menjadi instrumen penting dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi kinerja, yang memuat target, indikator, serta sasaran strategis yang harus dicapai secara terukur dan berkelanjutan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh jajaran KPU Provinsi Lampung memiliki kesamaan persepsi dan komitmen yang kuat dalam meningkatkan kinerja organisasi, memperkuat sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (SAKIP), serta mendukung terwujudnya penyelenggaraan pemilihan yang berintegritas dan berkualitas. Penandatanganan ini juga menjadi langkah awal dalam memastikan setiap program dan kegiatan Tahun 2026 dilaksanakan secara efektif, efisien, dan tepat sasaran.
KPU Provinsi Lampung berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik, pengelolaan anggaran, serta pelaksanaan tugas kelembagaan secara profesional dan bertanggung jawab. Dengan adanya Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja ini, diharapkan terbangun budaya kerja yang berorientasi pada hasil, menjunjung tinggi nilai integritas, serta memberikan kontribusi nyata bagi penguatan demokrasi di Provinsi Lampung.
@kpu_ri @kpu_lampung
#KPUMelayani
#KPUPringsewu
#ASNBerAKHLAK