Berita Terkini

APEL RUTIN MINGGUAN KPU KABUPATEN PRINGSEWU, SENIN (05/09)

Pringsewu, KPU Kabupaten Pringsewu melaksanakan Apel Rutin Mingguan, Senin (05/09). Kegiatan apel diikuti oleh seluruh staf KPU Kabupaten Pringsewu di halaman Kantor KPU Kabupaten Pringsewu.

Bertindak sebagai pembina apel Kasubbag Hukum dan SDM KPU Kabupaten Pringsewu, Lola Oktaviona. Lola menyampaikan bahwa penyelenggaraan Pemilu Serentak Tahun 2024 akan terlaksana dengan baik apabila memperkuat reformasi elektoral. Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa terdapat empat hal pokok yang dalam pelaksanaan reformasi elektoral yang pertama adalah intropeksi diri mengenai independensi penyelenggara pemilu, menjadi wasit yang adil dan berkeadilan. Terkait hal tersebut ia mengajak untuk Bersama-sama sling mengingatkan dalam menjaga independesi, menjaga kesetaraan dan menjaga integritas, yang kedua beliau menyampaikan terkait pentingnya keterlibatan masyarakat dalam pemutakhiran data pemilih dan perlindungan data pilih, hal ini dikarena data pemilih merupakan kunci masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya, yang ketiga yaitu kerumitan prosedural, dimana KPU RI telah membuat inovasi-inovasi agar masyarakat mudah mengakses dan menerima informasi dan yang terakhir terkait dengan penyakit demokrasi seperti politik uang, politisasi SARA, hoaks dan lain lain. Ia menjelaskan bahwa poin keempat ini menjadi target pokok dalam sosialisasi dan Pendidikan Pemilih agar dapat menciptakan Pemilu yang kondusif, Pemilu yang harmonis yang menjadi tujuan dan harapan bersama.

#KPUPringsewu
#KPUMelayani
#PemiluSerentak2024

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 657 kali